Ini Respon Puspresnas terkait Aplikasi OSN yang Error - Sonata | Moving for Education

Breaking

Post Top Ad


Post Top Ad

Sabtu, 23 Maret 2024

Ini Respon Puspresnas terkait Aplikasi OSN yang Error


SONATA
.id
– Aplikasi tes Olimpiade Sains Nasional (OSN) jenjang SD tahun 2024, khususnya pada mata pelajaran IPA error.

 

Seperti diketahui, OSN tahun 2024 jenjang SD, diselenggarakan secara online menggunakan ponsel pintar masing-masing siswa pada 20-21 Maret 2024 lalu.

 

Merespons error dan banyaknya kesulitan mengakses soal OSN tahun 2024, Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) angkat bicara dan meminta maaf atas ketidaknyamanan siswa dalam menjalani tes OSN.

 

"Dalam beberapa hari terakhir kami mendengar setiap keluhan Bapak/Ibu serta adik-adik mengenai pelaksanaan tes OSN tingkat kabupaten/kota untuk jenjang SD secara daring, terutama pada bidang IPA," tulis Puspresnas di akun Instagram resminya, dikutip Jumat (22/3).

 

Puspresnas memahami pentingnya dan perjuangan siswa, guru, dan orangtua untuk mengikuti OSN 2024. Oleh karena itu, Puspresnas mengaku akan memberikan solusi terbaik untuk para pihak.

 

Puspresnas pun menegaskan, akan melakukan penyelenggaraan tes ulang OSN tahun 2024 untuk jenjang SD dan mengambil nilai yang terbaik.

 

"Untuk OSN-K tingkat SD kami akan menyelenggarakan tes ulang untuk semua peserta, dengan mengambil nilai terbaik. Ini agar adik-adik bisa bisa berkompetisi secara adil tanpa hambatan dan kendala sistem," ungkap Puspresnas.

 

Selain itu, Puspresnas juga akan melakukan evaluasi terhadap penyelenggaraan OSN tahun 2024 agar ke depannya bisa berjalan dengan lancar. (ist/pict: puspresnas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad